Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas

Tentang Fakultas

Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC) adalah fakultas unggulan di ITS yang didirikan sebagai gabungan dari Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi (FTIK) dan Fakultas Teknologi Elektro (FTE). FT-EIC yang terdiri dari enam departemen serta sepuluh program studi untuk S1 ini memiliki lebih dari 2500 mahasiswa baik di tingkat S1, S2 ataupun S3 dengan visi membentuk sumber daya manusia berkarakter, berbudi unggul serta berkelas dunia dalam bidang teknologi elektro, sistem informasi, biomedik, komputer,  informatika  dan teknologi informasi.

Selanjutnya

Visi dan Misi

Menjadi fakultas yang menjadi rujukan dalam pendidikan, dan penelitian di bidang kelistrikan, elektronika, sistem dan teknologi informasi, dan bidang yang berhubungan dengan komputasi dengan reputasi internasional dan berkontribusi pada kemanusiaan.

Selanjuntya

Profil Fakultas

Berikut adalah halaman profil dari Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC).

Selanjutnya

Rencana Strategis Fakultas Periode 2021 - 2025

Guna mewujudkan visi, misi, dan rencana strategis pengembangan Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC) Institut Teknologi Sepuluh Nopember, telah dibentuk Tim Penyusun serta Panduan Penyusunan Rencana Strategis FT-EIC ITS.

Selanjutnya

Laporan Tahunan Fakultas

Berikut adalah halaman laporan tahunan dari Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC).

Selanjutnya

icon PPID ELECTICS

INFORMASI

Image

FT-EIC Jalin Kerja Sama dengan Industri di Shenzhen dan City University of Hong Kong

Kamis, 19 September 2024
Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC) di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus berkomitmen untuk mendorong inovasi dan pengembangan teknologi melalui produk unggulan seperti Autonomous Car (iCAR ITS), robot service RAISA, robot humanoid ICHIRO, dan robot edukasi. Untuk lebih memajukan produk-produk tersebut, tim dari Pusat Unggulan IPTEK (PUI) AI-HeS memperoleh pendanaan dari HETI-ADB untuk membangun teaching factory. Proyek ini bertujuan mewujudkan Cluster ICT-Robotika sebagai fasilitas lini produksi robot dan modul penunjang, serta menjadi sarana belajar bagi mahasiswa.

Selengkapnya
Image

Kerja Sama Global Departemen Teknik Biomedik ITS dengan SIT dan UiTM

Jumat, 13 September 2024
Departemen Teknik Biomedik ITS, yang merupakan salah satu departemen di Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC), memperkuat jalinan kerja sama internasional melalui program Global Project Based Learning (GPBL). Program ini melibatkan Shibaura Institute of Technology (SIT) dari Jepang dan Universiti Teknologi MARA (UiTM) dari Malaysia. Kegiatan ini berlangsung dari 19 Agustus hingga 4 September 2024. Kolaborasi ini dimulai dari kunjungan Prof. Akihiko Hanafusa dari Shibaura Institute of Technology ke ITS pada tahun 2017, yang membuka jalan bagi kerja sama ini. Meskipun Prof. Hanafusa pensiun pada awal 2024, semangat kolaborasi tetap diteruskan oleh profesor lain dari SIT.

Selengkapnya
Image

FT-EIC Menjadi Tuan Rumah Pra Rapat Kerja Pimpinan ITS

Rabu, 4 September 2024
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) secara rutin mengadakan acara Rapat Pimpinan setiap minggunya, yang dijadwalkan pada hari Selasa. Selasa, 3 September 2024, Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC) mendapat kesempatan menjadi tuan rumah dalam Rapim ITS kali ini. Kegiatan diselenggarakan di Ruang Aula Prof. Handayani Tjandrasa. Departemen Teknik Informatika. Acara dihadiri oleh Rektor ITS, Bapak Bambang Pramujati, ST, M.Sc.Eng., Ph.D., empat Wakil Rektor ITS, Dekan dan Wakil Dekan dari seluruh fakultas, serta para pimpinan lainnya.

Selengkapnya

KEGIATAN MAHASISWA

Image

KKN ABMAS ITS 2024 : Inovasi Teknologi FT-EIC untuk Pertanian

Kamis, 3 Oktober 2024
Di tengah desakan modernisasi dan tantangan global, mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus memperlihatkan kiprah nyatanya melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata Pengabdian Masyarakat (KKN ABMAS). Tahun 2024 menjadi momentum penting bagi Laboratorium Tegangan Tinggi, Departemen Teknik Elektro ITS, yang berhasil menghadirkan solusi inovatif berbasis teknologi untuk masyarakat desa. Khoirul Anam, salah satu anggota tim KKN ABMAS, memimpin dua proyek ambisius yang dilaksanakan di dua desa berbeda yaitu, Desa Jambuwer, Malang, dan Desa Ngronggot, Nganjuk. Dua inovasi yang dihadirkan mencerminkan kepekaan terhadap permasalahan masyarakat lokal, sekaligus menegaskan bahwa teknologi dapat merangkul kesederhanaan serta menjadi katalis perubahan.

Selengkapnya
Image

Mengasah Kompetensi Global Melalui Summer Program di New York

Rabu, 11 September 2024
Bagi sebagian mahasiswa, mengikuti program di luar negeri adalah peluang yang tidak hanya membuka wawasan, tetapi juga memperkaya pengalaman akademis dan profesional. Hal ini juga yang dirasakan oleh beberapa mahasiswa yang berkesempatan mengikuti Summer Program di The State University of New York - New Paltz. Program ini menawarkan kesempatan untuk memperdalam ilmu di luar bidang studi utama mereka dan merasakan pengalaman belajar di lingkungan internasional. Falah Ibnu Rachman, salah satu peserta yang awalnya mengambil Teknik Elektro di ITS, memutuskan untuk mengambil Program Studi Corporate Financial Management selama program ini. Keputusan ini diambil dengan alasan yang kuat, yaitu ingin mencoba bidang lain yang berbeda dari elektro dan meningkatkan value dirinya dengan belajar di Amerika, yang dikenal memiliki sistem keuangan terbaik. “Karena Amerika itu terkenal banget, terutama di bidang finance, aku mau mencoba bidang lain selain elektro,” ujarnya.

Selengkapnya
Image

Tim Ichiro ITS Raih Kemenangan Gemilang di RoboCup 2024

Senin, 9 September 2024
Tim Ichiro dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih juara di ajang RoboCup 2024 yang diselenggarakan di Eindhoven, Netherlands. Dalam kompetisi ini, tim Ichiro berpartisipasi dalam dua kategori, yaitu Soccer - Humanoid Kidsize League dan Technical Challenge, di mana mereka berhasil meraih juara pertama di kategori Technical Challenge. Persiapan menuju RoboCup 2024 dimulai sejak Februari lalu, dengan tim Ichiro melakukan latihan intensif setiap malam di Laboratorium Robot Cerdas. Fokus utama mereka adalah memperbarui desain body robot, merapikan perkabelan, dan meningkatkan performa program robot. Evaluasi dari setiap sesi latihan rutin menjadi kunci untuk memperbaiki kekurangan yang ada, sehingga robot Ichiro tampil optimal saat kompetisi.

Selengkapnya

Awards

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) semakin siap mengambil peran dalam perkembangan industri modern saat ini yang dikenal dengan revolusi industri 4.0.Read More
Image

Events

Salah satu bukti nyatanya adalah dengan melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) bersama PT Gexcon Indonesia yang bergerak di bidang software (aplikasi) simulasi keselamatan pada suatu industri, Rabu (27/3).
Image
Image

Resources

Berlangsung di ruang kerja Rektor ITS, MoU ini ditandatangani langsung oleh Rektor ITS, Prof Ir Joni Hermana MScES PhD dan Executive Vice President Gexcon Amerika Serikat (AS), Prof Jan Roar Bakke PhD.
Image

Contributions

Turut mendampingi dalam penandatanganan MoU tersebut adalah General Manager PT Gexcon Indonesia, Teguh Cahyono MSc dan Kepala Departemen Teknik Kimia ITS, Juwari ST MEng PhD.

KERJA SAMA

Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (Electics) telah menjalin kerja sama dengan berbagai instansi, baik di dalam maupun luar negeri. Berikut adalah beberapa daftar instansi yang bekerja sama dengan Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas .

DOWNLOAD

Butuh Bantuan?

Silakan hubungi kami di sini:

Dukung kami!

Silakan klik tautan di bawah untuk mendukung.