News

Rapat Kerja Komite Pertimbangan Fakultas (KPF) FT-EIC ITS Tahun 2024

Jum, 19 Jan 2024
11:29 am
Berita Terkini
Share :
Oleh : adminelectics   |

Komite Pertimbangan Fakultas (KPF) mengadakan rapat kerja guna merumuskan langkah-langkah strategis yang dapat meningkatkan kualitas di bidang akademik maupun non-akademik di lingkungan FT-EIC dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). KPF memfokuskan perhatian pada pembahasan beberapa aspek yaitu bidang akademik, etika, serta Sumber Daya Manusia dan Organisasi (SDMO). 

 

Komite menyoroti perkembangan kondisi hubungan stakeholder internal yang melibatkan dosen dengan mahasiswa serta hubungan dengan stakeholder eksternal. Komisi Bidang Etik memiliki tanggung jawab besar dalam memastikan bahwa hubungan interpersonal di dalam fakultas berjalan harmonis, etis dan berintegritas.

 

Pada bidang Komisi SDMO, sumber daya dosen sebagai penggerak utama sistem pendidikan menjadi fokus utama. Hal ini terkait perkembangan kenaikan pangkat dosen dan rencana tugas belajar dosen direncanakan guna meningkatkan kualitas pembelajaran. Kemudian Komisi Akademik memberikan evaluasi agar fakultas dan departemen bekerjasama dan kooperatif dalam memberikan layanan akademik kepada mahasiswa, bersama mengevaluasi batas waktu serta membahas yudisium mahasiswa.

 

Pada penghujung rapat, pembahasan memasuki ranah pergantian pengurus anggota KPF yang sesuai dengan SK Dekan FT-EIC Nomor 785/IT2/T/HK.00.01/2022 tanggal 31 Mei 2022, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Komite Pertimbangan Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas Institut Teknologi Sepuluh Nopember menjelaskan bahwa Periode Kepengurusan KPF akan berakhir pada tanggal 31 Desember 2024. Sejalan dengan ketentuan tersebut, anggota menyepakati akan dilakukan pemilihan anggota KPF sesuai dengan persyaratan pada Peraturan Rektor ITS Nomor 12 Tahun 2016 tentang Tata Cara Pengangkatan dan Pemberhentian Anggota Serta Kepengurusan Komite Pertimbangan Fakultas di Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

 

Sesi foto bersama Rapat Kerja KPF 2024

Sebagai penutup, Komite Pertimbangan Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (KPF FT-EIC) mengharapkan agar sisa waktu pada periode yang akan berakhir dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar. Kemudian harapan bahwa hasil diskusi rapat KPF kali ini dapat memberikan evaluasi konstruktif sebagai upaya untuk terus meningkatkan kualitas bidang akademik dan non-akademik di lingkungan FT-EIC.



Latest News