News

Pelajari Industri Pengolahan Tembaga di PT Smelting

Sel, 18 Feb 2020
11:15 am
Berita
Share :
Oleh : tfisikaadmin   |

Selasa (10/02) HMTF mengadakan Visit Company (kunjungan) ke salah satu perusahaan Industri multinasional yaitu PT Smelting yang bertempat di Manyar, Gresik. Kunjungan ini merupakan salah satu program kerja Departemen Hubungan Luar (hublu, red) sebagai sarana untuk mengenalkan dunia keprofesian yang berbasis keteknikan kepada mahasiswa Teknik Fisika, jelas Made selaku Kadep Hublu. Acara yang dimulai jam 13.00-16.30 ini diikuti oleh 50 peserta yang terdiri dari angkatan 2017, 2018 dan 2019 Teknik Fisika ITS.

Selain sebagai prasarana pengenalan dunia keprofesian, visit company ditujukan untuk mengenalkan nuansa industri ke mahasiswa Teknik Fisika ITS. Berbagai perusahaan dari berbagai sektor telah dikunjungi dan tahun ini, dipilih PT Smelting Gresik sebagai perusahaan berbasis pemurnian logam.

Menggunakan jas Almamater, seluruh peserta disambut oleh para insinyur PT Smelting yang menggunakan seragam hijau. Acara kemudian dibuka oleh sambutan dan dilanjutkan dengan pengarahan tentang prosedur visit site. Perwakilan PT Smelting memberikan penjelasan mengenai prosedur standar keselamatan kerja yang harus dipatuhi sebelum memasuki kawasan pabrik industri. Selanjutnya perwakilan peserta diminta maju untuk langsung mempraktekkan cara memakai APD dengan baik dan benar agar seluruh peserta dapat menggunakan alat-alat safety sesuai prosedur. Materi kemudian dilajutkan oleh Pak Ilham sebagai Engineer di bagian smelter yang juga merupakan Alumni Teknik Kimia ITS. Beliau memberikan penjelasan tentang pengolahan tembaga dari konsentrat hingga menjadi tembaga murni siap pasar.

Selesai memasang menggunakan APD sesuai standar, peserta dibawa terjun ke lokasi untuk melihat proses pengolahan tembaga secara langsung. Tour berlangsung didampingi oleh insinyur PT. Smelting yang memberikan penjelasan di setiap tempat pemrosesan.

Smelting sendiri merupakan satu satunya pabrik pemurnian tembaga di Indonesia yang mengolah konsentrat menjadi Cu (Tembaga) murni untuk kemudian di pasarkan ke perusahaan-perusahaan produk jadi. Pada bulan Juli 2001, katoda tembaga PT. Smelting didaftarkan di LME (London Metal Exchange) sebagai kategori “Kelas A” dengan kandungan Tembaga 99,99%.

Peserta visit company juga mendapatkan kesempatan menarik untuk bertemu alumni Teknik Fisika yang bekerja di PT Smelting, yaitu Pak Luthfi dan Pak Andika. Beliau mengungkapkan bahwa peran Teknik Fisika sendiri dalam bidang pengolahan tembaga ini cukup besar yaitu dibagian maintainance khususnya kalibrasi, namun tidak menutup kemungkinan lulusan Teknik Fisika juga mengambil peran di bagian pemrosesan smelter.

Setelah tour lokasi selesai, peserta di suguhi dengan makanan ringan produksi UKMK binaan  PT. Smelting. UKMK ini merupakan salah satu bentuk pengabdian terhadap masyarakat dari PT. Smelting. Acara ditutup dengan penyerahan cinderamata dari PT. Smelting ke Teknik Fisika ITS dan Teknik Fisika ITS ke PT. Smelting. Momen ini kemudian diabadikan dengan foto bersama PT. Smelting dan peserta Visit Company. (sin)

Latest News

  • Perangkingan ITS pada QS

    Berikut informasi perangkingan ITS pada QS Post Views: 1,206

    07 Apr 2022
  • SOP Perkuliahan Tatap Muka Terbatas ITS 2022

    Nah kali ini, terdapat informasi yang penting untuk sobat kampus sekalian. Yaitu, mulai 7 Februari 2022 akan dilaksanakan Perkuliahan

    03 Feb 2022
  • Persiapan Pelaksanaan Perkuliahan Semester Genap 2021/2022

    Berikut kami sampaikan informasi terkait persiapan pelaksanaan perkuliahan semester Genap 2021/2022 di Departemen Teknik Fisika FTIRS sebagaimana terlampir atau

    19 Jan 2022
Open chat
1
Need Help?
Hello, Can I help you?