Pengumuman Matrikulasi

Matrikulasi

Berdasarkan hasil visitasi Akreditasi Internasional IABEE siklus tahun 2021/2022, arahan Dekan Fakultas Teknik, Sipil, Perencanaan dan Kebumian dan hasil rapat kerja Departemen  maka seluruh calon lulusan Program Sarjana Teknik Geomatika  dinyatakan memerlukan tambahan penguasaan Mata Kuliah Sains Dasar. Untuk itu, Seluruh mahasiswa yang menggunakan Kurikulum 2022 diwajibkan mengikuti kegiatan Matrikulasi Mata Kuliah Sains Dasar dimana daftar mata kuliah dan peserta matrikulasi ditetapkan oleh Departemen, sebagai berikut :

No Mata Kuliah SKS
1 Ilmu Kebumian 3
2 Fisika Gelombang 3
3 Aljabar Linear 3
4 Geometri  Analitik 3

 

Jadwal Pelaksanaan    : 30 Mei – 27 Juni 2022 (Surat Edaran) (Jadwal Pelaksanaan).

Peserta                           :  (Daftar Terlampir)

Kelulusan matrikulasi akan digunakan sebagai salah satu syarat untuk mengikuti Yudisium Kelulusan Program Studi Teknik Geomatika ITS.

Demikian atas perhatiannya, diucapkan terima kasih.

Berdasarkan Surat Edaran Kepala Departemen Nomor : 3008/IT2.IX.3.1.5/T/TU.00.08/2022 Tentang Pemberitahuan Pelaksanaan Kegiatan Matrikulasi dan hasil evaluasi untuk setiap Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK), Kepala Departemen Teknik Geomatika ITS menetapkan hasil kelulusan bagi peserta kegiatan Matrikulasi Mata Kuliah Sains Dasar Teknik Geomatika ITS 2022. Peserta yang dinyatakan lulus akan mendapatkan Surat Keterangan Lulus (SKL) Matrikulasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku yang selanjutnya akan digunakan sebagai salah satu persyaratan Yudisium Kelulusan Program Studi Sarjana Teknik Geomatika ITS.