Sehubungan dengan adanya migrasi rekening bank BNI Syariah dan bank BRI Syariah ke Bank Syariah Indonesia (BSI) yang menyebabkan perubahan nomor rekening dan kode bank, bersama ini kami sampaikan bahwa pencairan dana melalui BSI belum dapat dilakukan karena belum tersedianya fitur pembayaran untuk BSI. Maka dalam rangka percepatan proses pencairan dana Penelitian dan Abmas Unit Kerja Batch 2 Tahun 2021, dan untuk mengantisipasi terjadinya retur, kami harap Bapak/Ibu Peneliti dan Pengabdi penerima dana Penelitian dan Abmas Unit Kerja Batch 2 Tahun 2021 yang memiliki rekening Bank Syariah Indonesia segera membuka rekening Bank Konvensional BNI atau Mandiri dan segera melaporkan rekening baru tersebut ke Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat paling lambat tanggal 20 Agustus 2021. Demikian surat pemberitahuan ini, atas perhatian dan kerjasamanya kami sampaikan terimakasih.
LAMPIRAN :
1. Surat Keterangan Pencairan Dana Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat untuk Pemilik Rekening Bank Syariah Indonesia
Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRPM) Institut Teknologi Sepuluh Nopember menyampaikan pemberitahuan kepada seluruh penerima manfaat Grant of
Dalam rangka pelaksanaan Program Riset Penugasan ITS Tahun 2026, kami menginformasikan kepada Bapak/Ibu Kepala Departemen tentang penerimaan proposal riset
Kepada Yth.Direktur KemahasiswaanPara Kepala DepartemenPembina BEM, Himpunan, UKM, Organisasi MahasiswaPimpinan BEM, Himpunan, UKM, Organisasi MahasiswaInstitut Teknologi Sepuluh NopemberKampus ITS
Menindaklanjuti Surat dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Nomor 0006/C4/AL.04/2026 tanggal 7 Januari 2026, mengenai Mekanisme Pengembalian Sisa