DRPM

DIREKTORAT RISET DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
05 April 2024, 10:04

Kompetisi PFsains 2024

Oleh : itsdrpm | | Source : -

Sehubungan dengan sudah dirilisnya program PFsains oleh Pertamina Foundation pada tanggal 26 Maret 2024, dengan ini kami informasikan kepada Bapak/Ibu peneliti di Institut Teknologi Sepuluh Nopember bahwa telah dibuka pendaftaran Kompetisi PFSains 2024 hingga tanggal 20 Mei 2024. PFSains yang diinisiasi oleh PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Foundation, adalah ajang kreativitas untuk mempromosikan kreasi dan penelitian dalam teknologi dan energi. Melalui kegiatan inovatif dan penelitian berbasis masyarakat, diharapkan bahwa hasil-hasil terbaik akan mendorong partisipasi luas dari masyarakat dan sektor bisnis dalam pengembangan teknologi dan energi yang berkelanjutan.

Syarat dan Ketentuan

  1. Warga Negara Indonesia;
  2. Usia minimal 21 tahun;
  3. Peserta adalah akademisi/praktisi, perorangan maupun kelompok;
  4. Sedang/telah melakukan riset atau pengembangan inovasi teknologi dan energi yang berorientasi pada pemberdayaan masyarakat;
  5. Karya yang diusulkan

Pendanaan dan Fasilitas

Total pendanaan yang akan diberikan hingga 2,5 Miliar dengan fasilitas berupa validasi pemasaran dan diberikan juga kesempatan mentoring 1-on-1 untuk pematangan inovasi yang sedang dikembangkan.

Website Pendaftaran PFSains 2024
pertaminafoundation.org

Grup QnA Pendaftar PFSains 2024
bit.ly/PendaftarPFsains

Apabila diperlukan lembar pengesahan DPRM ITS dapat dilakukan melalui linktr.ee/drpm.its dan konfirmasi melalui admin (0813-3325-0025). Tunggu apalagi, segera daftarkan diri dan kirim proposalmu sekarang wujudkan Sustainability Indonesia!

Lampiran:

Berita Terkait