DSDMO

DIREKTORAT SUMBER DAYA MANUSIA DAN ORGANISASI

Pelatihan Pengelolaan Keuangan untuk BPP ITS

Pelatihan Pengelolaan Keuangan untuk Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP) ITS ini dilaksanakan oleh Sub Direktorat Perencanaan dan Pengembangan Pegawai – Direktorat Sumber Daya Manusia dan Organisasi yang berkolaborasi dengan Biro Keuangan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya.

Tujuan Kegiatan

Selain sebagai salah satu upaya meningkatkan kompetensi Tendik kegiatan ini memiliki tujuan yakni:

  1. Memberikan pengetahuan mengenai pengelolaan keuangan pemerintah dan  ITS PTNBH sesuai dengan kebutuhan Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP) untuk menunjang tugas pekerjaannya.
  2. Memberikan ketrampilan praktis terkait cara menghitung pajak dan aplikasi sim keuangan sesuai dengan kebutuhan BPP untuk memperlancar dan memudahkan menyelesaikan tugas pekerjaannya.

Manfaat Kegiatan

Bagi Tenaga Kependidikan (Tendik) ITS, pelatihan ini bermanfaat untuk:

  1. Meningkatkan pengetahuan mengenai pengelolaan keuangan pemerintah dan  ITS PTNBH dengan benar.
  2. Meningkatkan ketrampilan praktis cara menghitung pajak, aplikasi sim keuangan dan SOP pengelolaan keuangan di lingkungan ITS untuk mempermudah menyelesaikan tugas pekerjaan.

Waktu Pelaksanaan

Pelatihan Pengelolaan Keuangan  ini telah dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal : Rabu, Kamis, 09-10 Agustus 2017 danSelasa, Rabu, 15-16 Agustus 2017
Waktu : 08.00 – 16.00 WIB
Tempat : Ruang Auditorium, Departemen Teknik Industri  ITS

Hasil Kegiatan

Peserta dalam kegiatan pelatihan pengelolaan keuangan adalah semua tenaga kependidikan yang memegang jabatan sebagai Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP) yang ada di lingkungan ITS dengan total 74 orang.

Narasumber pelatihan ini berasal dari eksternal dan internal ITS, adapun narasumber dari eksternal ITS diantaranya dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), Kantor Pajak Pratama Gubeng, Kantor Akuntan Publik J Tanzil dan Konsultan Pajak ITS, sedangkan narasumber internal dari para BPP di Biro Keuangan ITS.

Pelatihan hari ke – 1

Pelatihan hari pertama dibuka langsung oleh Bapak Prof. Ir. Arif Djunaidy, M.Sc. selaku Wakil Rektor III Bidang Sumber Daya Manusia dan Organisasi.

DSC_0203-1
Di hari pertama para BPP diminta menyelesaikan pre test sebagai alat ukur kemampuan peserta terhadap materi yang akan disampaikan selama empat hari ke depan. Materi hari pertama sesi 1 tentang Sistem Pengelolaan Keuangan Pemerintah yang disampaikan oleh Bapak Raden Mas Soorjo Guritno selaku Kepala Seksi Manajemen Satker dan Kepatuhan Internal  dan Bapak Sudarwiyanto selaku pelaksana dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Surabaya.

DSC_0215

Dilanjutkan pada sesi ke-2, narasumber berasal dari Biro Keuangan oleh Bapak Agus Dwi Purwolastono selaku Kepala Bagian Perbendaharaan dengan materi Peraturan Pengelolaan Keuangan ITS PTNBH.

DSC_0290

Antusias peserta pelatihan ketika mengikuti pelatihan hari pertama

DSC_0239DSC_0313 DSC_0273

 

Pelatihan hari ke – 2

Pada hari kedua pelatihan, para peserta akan belajar tentang kewajiban perpajakan baik untuk pemerintah dan ITS. Untuk hari kedua akan ada dua narasumber , sesi 1 diisi oleh Bapak R.Soehendro Dwitomo selaku Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi III dan Bapak Hernawan selaku Account Representative Seksi Pengawasan dan Konsultasi III dari Kantor Pajak Pratama Surabaya Gubeng.

DSC_0336

 

Selanjutnya sesi 2 diisi oleh Bapak Drs. Soedibjo, M.M selaku konsultan pajak ITS tentang PPh Ps 21/26, PPH Badan & PPN atas penyerahan BKP/JKP.

DSC_0344

Antusias peserta pelatihan ketika mengikuti pelatihan hari kedua

DSC_0392DSC_0400

DSC_0365

Pelatihan hari ke – 3

Hari ketiga pelatihan, para peserta  belajar tentang dasar-dasar akuntansi dan sistem pertanggungjawaban keuangan di ITS. Sesi 1 materi tentang dasar-dasar akuntansi diisi oleh Bapak Iskandar Dzulqarnain, SE, Ak, CA, CPA  dari Kantor Akuntan Publik J Tanzil.

DSC_0394

Selanjutnya sesi 2 diisi oleh Ibu Ifa Nuraisyah, A.Md selaku Bendahara Penerimaan  dan Ibu Jabida Latuamury, SE selaku Bendahara Pengeluaran Pembantu Pusat dari Biro Keuangan tentang Sistem Monitoring Pendapatan ITS dan Virtual Account, Pencairan Dana BPPTN BH dan APBN-K, Pencairan Gaji, UMK, Kekurangan Gaji, Lembur, Perhitungan PPh 21 dan Mekanisme Penerbitan Faktur ITS PTN Badan Hukum.

DSC_0481

Antusias peserta pelatihan ketika mengikuti pelatihan hari ketiga

DSC_0485DSC_0406

DSC_0368

Pelatihan hari ke – 4

Hari keempat pelatihan, para peserta  belajar tentang sistem manajemen pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan di lingkungan ITS. Sesi 1 materi tentang Pencairan Dana di lingkungan ITS untuk setiap unit diisi oleh para Bendahara Pengeluaran Pembantu Pusat.

WhatsApp Image 2017-08-29 at 2.21.47 AM(1)

Selanjutnya sesi 2 diisi oleh Ibu Amanda Widhesti, S.E. dari Tim Akuntansi Biro Keuangan tentang Pertanggungjawaban pajak pada SIM Keuangan, Rekonsiliasi UMK Dana Non PNBP, BPPTNBH, dan APBN Kementerian beserta pertanggungjawabannya, Pencatatan Aset Tetap dan Persediaan.

WhatsApp Image 2017-08-29 at 2.21.48 AM

Antusias peserta pelatihan ketika mengikuti pelatihan hari keempat

WhatsApp Image 2017-08-29 at 2.21.50 AM WhatsApp Image 2017-08-29 at 2.21.50 AM(1)

Pada hari keempat peserta diminta menyelesaikan soal post test untuk memperoleh gambaran tentang kemampuan yang dicapai setelah berakhirnya pelatihan.

WhatsApp Image 2017-08-29 at 2.21.49 AM(1)WhatsApp Image 2017-08-29 at 2.21.49 AM(2)

Dari hasil post test tersebut akan diketahui siapa yang akan menjadi peserta dengan nilai post test terbaik dan peserta dengan nilai peningkatan terbaik, berikut nama-nama BPP yang mendapatkan penghargaan tersebut;

Peserta dengan nilai post test terbaik

  1. Partinah, S.E. dari Departemen Teknik Industri
  2. Nurina Ghassani, A.Md. dari Departemen Teknik Geofisika

Peserta dengan nilai peningkatan terbaik

  1. Sri Suyanti, A.Md dari Departemen Fisika
  2. Nuniek Surti Lestri Rahayu Suryo dari Kantor Penjaminan Mutu

DSC_0017 (3)

downloadKlik Modul Pelatihan BPP 1

downloadKlik Modul Pelatihan BPP 2

downloadKlik Modul Pelatihan BPP 3