ITS News

Sabtu, 09 November 2024
15 Maret 2005, 12:03

Rayakan Lustrum IV Dengan Bakti Sosial

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Lustrum IV UK Pramuka tahun ini terasa berbeda. Hal ini tak lepas dari peringatan 20 tahun kiprah UK Pramuka dalam mewadahi aspirasi mahasiswa ITS seputar kepramukaan, jatuh pada 9 Nopember yang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. Untuk mengisinya UK Pramuka mengadakan serangkaian kegiatan bakti sosial.

Rangkaian kegiatan tersebut telah dimulai sejak 29 Oktober dan akan berlangsung sampai 19 Nopember mendatang. "Kegiatannya itu tidak hanya pengumpulan zakat fitrah saja, tapi juga zakat mal. Selain itu, kita juga menerima pakaian bekas layak pakai serta Al Qur'an," ujar Robert Anshori, salah seorang anggota UK Pramuka.

Selain itu, mereka juga menerima sumbangan berupa buku-buku pelajaran SD, SMP maupun SMU. Menurut Robert, di daerah sasaran baksos UK Pramuka itu minat masyarakat untuk belajar sangat tinggi, baik itu belajar agama maupun belajar pengetahuan umum. Namun mereka kekurangan fasilitas. "Maka dari itu, selain menerima Al Qur'an kami juga menerima buku-buku pelajaran," tambah Dedy, seorang anggota UK Pramuka lainnya.

Daerah sasaran pendistribusian hasil baksos tersebut adalah desa Ngasem kabupaten Bojonegoro. Beberapa hari yang lalu panitia baksos telah melakukan survei ke beberapa tempat, khususnya tempat asal mahasiswa yang tergabung dalam Pramuka. "Dan keputusannya hasil dari pengumpulan baksos itu akan kami salurkan ke Bojonegoro. Karena di sana, khususnya di Ngasem itu masih tergolong desa tertinggal," tambah Robert.

"Namun kami akan berusaha merambah kedaerah lain yaitu ke Tuban. Kalau hasil yang terkumpul cukup untuk kita bagi kedalam dua wilayah, ya kita akan sebarkan sampai ke Tuban," terang mahasiswa Politeknik Perkapalan '02

Menurut Dedy, mahasiswa T. Sistem Perkapalan '01 itu, pendistribusian hasil baksos itu akan langsung disalurkan sehari setelah kegiatan tersebut berakhir. "Hasil baksos itu akan langsung dikirim tanggal 20 Nopember dan semua anggota UK Pramuka diharapkan untuk bisa ikut ke daerah, entah itu nanti hanya ke Bojonegoro atau sampai ke Tuban," jelas Dedy.

Sementara itu, hari Minggu ( 2/11 ) kemarin, 4 orang anggota UK Pramuka telah berangkat ke Bojonegoro untuk memberikan pelatihan dengan materi 'Seputar Bibit Bonsai'. "Dari 15 orang anggota UK Pramuka, ada 5 orang dari Bojonegoro dan 4 orang yang memberikan pelatihan itu 2 diantaranya asli Bojonegoro," kata Dedy.(sept/har)

Berita Terkait