Tentang Fakultas

    Butuh Bantuan?

    Silakan hubungi kami di sini:

    TENTANG FAKULTAS

    Fakultas Sains dan Analitika Data memiliki jejak perjalanan panjang dalam sejarah Kampus Pahlawan. Untuk mendukung visi ITS menjadi universitas bereputasi internasional atau World Class University, serta dalam rangka menjawab tantangan industri 4.0, pada tahun 2020 fakultas ini mendapat nama baru yakni Fakultas Sains dan Analitika Data (FSAD). Fakultas yang berdiri pada tahun 1965 dengan nama Fakultas Ilmu Pasti dan Ilmu Alam (FIPIA) ini saat itu hanya memiliki tiga departemen yaitu Fisika, Kimia, dan Matematika. 18 tahun setelah didirikan, nama FIPIA berubah menjadi FMIPA. Pada tahun 1983 di dalam FMIPA bertambah satu departemen yakni Departemen Statistika. Perjalanan Fakultas MIPA terus berlanjut. Pada tahun 1998, departemen di FMIPA bertambah satu lagi yaitu Departemen Biologi. Nama FMIPA bertahan hingga 19 tahun kemudian. Namun pada November 2018. berdasarkan Peraturan Rektor 2017, FMIPA dipisah menjadi dua fakultas. Yakni Fakultas Matematika, Komputasi dan Ilmu Data (FMKSD) yang menaungi Departemen Matematika, Statistika, dan Aktuaria, dan Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam (Fakultas Sains) yang menaungi Departemen Fisika, Kimia, dan Biologi. Akhirnya pada tahun 2020 kedua fakultas telah dipersatukan kembali di bawah naungan Fakultas Sains dan Analitika Data (FSAD) dengan tujuan menjawab tantangan Industri 4.0. Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Analisis Data memiliki beberapa departemen diantaranya:

    NoDepartemenProdi SarjanaProdi MagisterProdi Doktor
    1FISIKAAkreditasi AAkreditasi AAkreditasi A
    2MATEMATIKAAkreditasi AAkreditasi AAkreditasi Baik Sekali
    3STATISTIKAAkreditasi AAkreditasi UnggulAkreditasi A
    4KIMIAAkreditasi AAkreditasi AAkreditasi A
    5BIOLOGIAkreditasi AAkreditasi B
    6AKTUARIAAkreditasi Baik