Experience more on Pusat Kajian Teknologi Tepat Guna
Image

TENTANG KAMI

ITS sebagai PTNBH memiliki misi di bidang penelitian dengan berperan secara aktif dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama di bidang kelautan, lingkungan dan permukiman, energi, serta teknologi informasi dan komunikasi yang berwawasan lingkungan melalui kegiatan penelitian yang berkualitas internasional.

 

Sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, ITS turut berperan serta melalui aktifitas penelitian dan pengabdian masyarakat. Pada periode 2020-2024, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) dijadikan sebuah direktorat baru yaitu Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat atau (DRPM). Sub direktorat pengabdian masyarakat menaungi beberapa pusat kajian yang salah satunya adalah pusat kajian Teknologi Tepat Guna yang berfokus pada bidang teknologi pengolahan pertanian dan hasil pertanian, perikanan, pengolahan limbah industry dan pertanian, energi baru dan terbarukan, UKM (home industri).

PETA JALAN

  • 2024
    • Produksi Biogas : Prototipe Teknologi Tepat Guna berbasis Bioenergi dan Produksi dan Pemurnian biogas.
    • Produksi Bioetanol : Protototipe fermentor digunakan mengolah residu pertanian, untuk menghasilkan bioetanol generasi IV dengan bahan baku selulose, hemiselulose.
    • Produksi Biodisel : Prototipe teknologi pemurnian biodiesel hasil reaksi transesterifikasi.
    • Pengolahan Hasil Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna hasil panen kemiri untuk pengupas serabut, kulit ari dan pemecah cangkang yang efektif, hemat energi.
    • Pengolahan Makanan : Prototipe Teknologi Tepat Guna pengukus dan pengering untuk memproduksi mie dari tepung terigu dan tepung sorghum.
    • Pengolahan Residu Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk mengolah benang/catoon menjadi tekstil sandang, aksesoris rumah tangga, dll.
    • Pengolahan Limbah Restaurant, Industri Kimia : Prototipe Teknologi Tepat Guna skala industry untuk mengolah limbah cair dan padat restaurant/industri dengan proses biologi.
    • Pompa Spiral/Hidram : Prototipe Teknologi Tepat Guna pompa hidram dengan sumber energy dari aliran air pada kemiringan bukit.
    • Pengolahan Air Bersih : Prototipe Teknologi Tepat Guna dalam pengolahan air minum dengan membran UF dan Prototipe Teknologi Tepat Guna dalam Pengolahan air minum menggunakan membran UFRO.

  • 2023
    • Produksi Biogas : Prototipe co-digester anaerobik untuk mengolah limbah campuran, berupa residu pertanian (campuran buah-buahan dan sayuran) untuk menghasilkan biogas.
    • Produksi Bioetanol : Prototipe fermentor digunakan mengolah residu pertanian, untuk menghasilkan bioetanol generasi III dengan bahan baku selulose, hemiselulose.
    • Produksi Biodisel : Prototipe reactor transesterifikasi untuk menghasilkan biodiesel dengan bahan baku biji-bijian.
    • Pengolahan Hasil Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna hasil panen kemiri untuk pengupas serabut, kulit ari dan pemecah cangkang yang efektif, hemat energi.
    • Pengolahan Makanan : Modifikasi alat pengering yang efektifitas.
    • Pengolahan Residu Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk mengolah benang/catoon menjadi jok mobil.
    • Pengolahan Limbah Restaurant, Industri Kimia : Prototipe Teknologi Tepat Guna skala industry untuk mengolah limbah cair dan padat restaurant/industri dengan proses fisika dan kimia.
    • Pompa Spiral/Hidram : Prototipe Teknologi Tepat Guna pompa hidram dengan sumber energy dari aliran air pada kemiringan bukit.
    • Pengolahan Air Bersih : Prototipe Teknologi Tepat Guna dalam pengolahan air minum dengan proses membran.

  • 2022
    • Produksi Biogas : Prototipe digester anaerobik untuk mengolah limbah industri, berupa limbah industry tepung tapioca, limbah industry saos, limbah industry tahu, dll. untuk menghasilkan biogas.
    • Produksi Bioetanol : Prototipe fermentor digunakan mengolah residu pertanian, untuk menghasilkan bioetanol generasi II dengan bahan baku selulose, hemiselulose.
    • Produksi Biodisel : Prototipe reactor transesterifikasi untuk menghasilkan biodiesel dengan bahan baku limbah minyak.
    • Pengolahan Hasil Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna hasil panen kemiri untuk pengupas serabut, kulit ari dan pemecah cangkang yang efektif, hemat energi.
    • Pengolahan Makanan : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk memproduksi mie dari tepung sorghum dengan proses pengeringan yang efisien.
    • Pengolahan Residu Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk mengolah staple fibre menjadi benang.
    • Pengolahan Limbah Restaurant, Industri Kimia : Prototipe Teknologi Tepat Guna skala industry untuk mengolah limbah cair dan padat restaurant/industri dengan proses biologi.
    • Pompa Spiral/Hidram : Prototipe Teknologi Tepat Guna pompa hidram dengan sumber energy dari aliran air sungai.
    • Pengolahan Air Bersih : Prototipe Teknologi Tepat Guna dalam pengolahan air minum dengan proses fisika, kimia, dan biologi.

  • 2021
    • Produksi Biogas : Prototipe digester anaerobik untuk mengolah residu pertanian, seperti kotoran sapi, sayuran dan buah-buahan untuk menghasilkan biogas.
    • Produksi Bioetanol : Prototipe fermentor digunakan mengolah residu pertanian, untuk menghasilkan bioetanol generasi I dengan bahan baku gula, tepung-tepungan.
    • Produksi Biodisel : Prototipe reactor transesterifikasi untuk menghasilkan biodiesel dengan bahan baku minyak goreng.
    • Pengolahan Hasil Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna mengolah hasil pertanian berupa kemiri berkualitas baik.
    • Pengolahan Makanan : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk
      Memproduksi mie dari tepung terigu, tepung beras dengan proses pengeringan yang efisien.
    • Pengolahan Residu Pertanian : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk mengolah limbah daun nanas menjadi staple fibre.
    • Pengolahan Limbah Restaurant, Industri Kimia : Prototipe Teknologi Tepat Guna skala pilot plant untuk mengolah limbah cair dan padat restaurant/industri dengan proses fisika dan kimia.
    • Pompa Spiral/Hidram : Prototipe Teknologi Tepat Guna pompa hidram dengan sumber energy dari aliran air sungai.
    • Pengolahan Air Bersih : Prototipe Teknologi Tepat Guna dalam pengolahan air untuk ketersediaan sebagai air MCK dalam keadaan darurat, secara fisika, kimia, dan biologi.

  • 2020
    • Produksi Biogas : Pemanfaatan limbah organik dan limbah industri, didigestion dalam kondisi anaerobik.
    • Produksi Bioetanol : Pemanfaatan limbah organik dan limbah industri, di-fermentasi dalam kondisi anaerobik.
    • Produksi Biodisel : Produksi biodisel dari hasil pertanian, limbah industri minyak.
    • Pengolahan Hasil Pertanian : Kemiri.
    • Pengolahan Makanan : Produksi mie dari tepung terigu dan tepung sorghum.
    • Pengolahan Residu Pertanian : Pemanfaatan limbah daun/ batang nanas pasca panen diolah menjadi pupuk.
    • Pengolahan Limbah Restaurant, Industri Kimia : Pengolahan limbah cair dan padat restaurant/industri skala kecil melalui proses fisika, kimia dan biologi.
    • Pompa Spiral/Hidram : Prototipe Teknologi Tepat Guna pompa hidram untuk aliran air sungai horizontal.
    • Pengolahan Air Bersih : Prototipe Teknologi Tepat Guna untuk mengolah kebutuhan air dalam keadaan darurat baik dari segi kuantitas, kualitas, dan sumbernya.

PRODUK DAN LAYANAN

MESIN PENGOLAHAN SERAT NANAS
ALAT PEMIPIL JAGUNG OTOMATIS
ALAT PENGUPAS SORGUM
ALAT PENGAYAK TEPUNG
MICRO HYDROPOWER
ICEMICROFORM FREEZE COOLING
ALAT PEMBASMI HAMA OTOMATIS BERBASIS SOLARSIL
MESIN PEMBERSIH GARAM MENGGUNAKAN METODE WATER SWIPE SYSTEM
PENGOLAHAN UMBI PORANG MENJADI CHIPS
MONITORING PARAMETER KUALITAS AIR TAMBAK BERBASIS LOD

BERITA TERBARU

INFORMASI

TIM PAKAR

Prof. Dr. Ir. Soeprijanto, M.Sc.

Dedy Zulhidayat N, ST., MT, Ph.D

BIDANG FOKUS

Pusat Kajian teknologi Tepat Guna berfokus pada bidang teknologi pengolahan dan hasil pertanian, pengolahan limbah industri dan pertanian, energi baru dan terbarukan, dan home industri



Teknologi Pengolahan Pertanian dan Hasil Pertanian

Pengolahan Limbah Industri dan Pertanian

Energi Baru dan Terbarukan

UKM/Home Industri

PORTOFOLIO

Teknologi Tepat Guna berfokus pada bidang teknologi pengolahan pertanian dan hasil pertanian, perikanan, pengolahan limbah industri dan pertanian, energi baru dan terbarukan, UKM.

MITRA AKTIF