News

Alumni SI ITS 2010 Studi S2 di Inggris

Fri, 23 Mar 2018
5:57 am
Alumni

Sorry, no posts matched your criteria.

Share :
Oleh : Admin Teknik Perkapalan   |

Melanjutkan jenjang pendidikan S2 keluar negri merupakan impian sebagian besar mahasiswa tak terkecuali bagi Fino Nurcahyo, salah satu alumni Jurusan Sistem Informasi FTIF-ITS (angkatan 2010) yang berasal dari Jakarta, dan kini sedang melanjutkan studi ke jenjang S2 di Inggris.

Q:  Dimana Anda memilih untuk melanjutkan kuliah? Dan jurusan apa yang Anda pilih?

Saya ambil master di Bournemouth University lokasinya di kota Bournemouth, dua jam menggunakan bus ke selatan dari ibukota Inggris, London. Jurusan yang saya ambil Innovation Management and Entrepreneurs hip.

Q:  Bagaimana awal ceritanya sampai bisa kuliah ke luar negeri ?

Awalnya saya mencoba untuk memenuhi berbagai persyaratan untuk apply di kampus kampus yang memiliki jurusan yang berhubungan dengan entrepreneurship dan pada akhirnya saya mendapatkan Confirmation of Acceptance for Studies (CAS) dari kampus di UK.

Q:  Apa yang mendorong Anda untuk mengambil program S2 di luar negeri?

Karena saya sudah berencana ambil jurusan yang berhubungan dengan Entrepreneurship, saya merasa ingin saling berbagi ilmu mengenai pengembangan bisnis dengan orang orang dari berbagai belahan dunia.

Q:  Bagaimana dengan sistem kuliah disana? Apakah menggunakan sistem SKS juga?

Untuk sistem perkuliahan jenjang master (taught course) di UK, mata kuliah sudah ditentukan oleh pihak universitas dan dibagi ke dalam tiga term. Pada term ke satu dan dua, mahasiswa mengikuti kelas yang terbagi atas dua macam kelas yaitu lecture dan seminar sesuai dengan mata kuliah yang sudah ditentukan. Terakhir pada term ke tiga merupakan waktu yang dialokasikan untuk mengerjakan disertasi.

Latest News

Sorry, no posts matched your criteria.