Selama dua hari hingga Minggu (27/11) lalu, mahasiswa penerima Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) yang tergabung dalam komunitas CSS MoRA ITS tengah disibukan dengan serangkaian acara ABSEN di Pondok Pesantren Nazhatut Thullab Sampang, Madura. Dalam kegiatan ini ada lima macam pelatihan untuk membuka wawasan teknologi pondok pesantren.
Lima topik yang dimaksud diantaranya adalah pelatihan dasar-dasar robotika, pelatihan karya tulis ilmiah, pelatihan desain grafis, dan pelatihan mengolah limbah. Terakhir adalah sosialisasi tentang aplikasi integrasi data bernama Jaringan Informasi Bersama Antar Sekolah (JIBAS).
Berbeda dengan empat pelatihan yang lain, JIBAS justru ditujukan untuk pengasuh pondok dan bukannya para santri. Pasalnya, aplikasi berbasis website ini memang berguna untuk mengintegrasikan arus informasi administrasi dalam sebuah sistem pendidikan.
Sebagaimana dituturkan oleh ketua pelaksana ABSEN, Zishwa Muhammad Jauhar Nafis, tujuan utama diadakannya sosisalisasi JIBAS adalah untuk memberikan pembekalan bagi sumber daya manusia (SDM) di pesantren tersebut. "Yang kita bekali dengan wawasan teknologi bukan hanya santrinya semata, namun juga para pengasuh pondok," terangnya.
Jauhar menerangkan, ada enam fungsi yang terkandung dalam JIBAS. Di antaranya adalah fungsi manajemen, fungsi otomasi, fungsi online, fungsi pelaporan, fungsi interaksi dan fungsi pemeliharaan. "Enam fungsi tersebut akan berguna bagi pengasuh dalam mengolah data administrasi sekolah supaya lebih terstruktur," pungkasnya. (qi/mis)
Pasuruan, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menunjukkan perannya dalam menghadirkan solusi teknologi tepat guna bagi
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kualitas riset di
Kampus ITS, ITS News — Tingginya penyakit Tuberkulosis (TBC) di Indonesia menyumbang beban kasus TBC terbesar kedua di dunia.
Kampus ITS, ITS News — Komitmen Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dalam menyediakan fasilitas penunjang gaya hidup sehat dan