Menurut Riwanda, staf Departemen Kewirausahaan FTI, acara yang kali keempat digelar ini diharapkan dapat menjadi sarana mempererat hubungan antar HMJ FTI khususnya dalam bidang kewirausahaan. ”Digelar di bulan November, tema acara terinspirasi dari semangat perjuangan Sepuluh November,” ujarnya.
Setidaknya, terdapat 34 stan yang terlibat. Sebagian besar adalah menawarkan beragam jenis makanan dan minuman. Namun, beberapa juga menawarkan jasa, seperti Kedai Footwear yang menjual jasa pencucian sepatu.
Meski digelar oleh FTI, pihak panitia juga memberikan kesempatan kepada mahasiswa yang berasal dari fakultas ataupun perguruan tingi lain. "Kami menyediakan 10 stan untuk kalangan luar FTI,” lanjutnya. Hasilnya, terdapat satu perguruan tinggi lain dan beberapa mahasiswa yang berasal dari fakultas berbeda yang membuka stan.
Berlangsung di depan Taman Alumni ITS, kegiatan ini menarik minat para pengunjung. Tak hanya dari kalangan mahasiswa saja tetapi juga masyarakat sekitar ITS.
Untuk menambah kemeriahan acara, panitia juga mengelar Open Morning Talk dengan tema The Warrior Spirit of Young Entrepreneur. Yogantara Setya Dharmawan, Public Relation and Marketing Manager Redblood Indonesia dan Muhammad Jefi Nur Cahyono, Bussiness Performance Survey Asisstant Water and Sanitation Program World Bank Group didaulat sebagai pembicara.
Acara Open Morning Talk yang digelar bertujuan untuk meberikan inspirasi dan pengetahuan baru mengenai dunia wirausaha. "Ini merupakan acara yang bagus karena selain memberi wadah kepada mahasiswa untuk memperkenalkan usahanya, juga memberi ilmu baru mengenai wirausaha kepada mahasiswa," ungkap Alif Tian Edo Pramono pemilik stan Kedai Footwear sekaligus peserta Open Morning Talk. (o1/ran)
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menunjukkan komitmennya dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui dukungan
Surabaya, ITS News — Tingginya risiko kebencanaan serta ancaman degradasi lingkungan di kawasan pesisir menjadi perhatian serius sivitas akademika
Kampus ITS, ITS News — Dalam upaya mewujudkan visi ITS Top 300 Dunia, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menegaskan
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) sukses menggelar try out ujian masuk perguruan tinggi sebagai