ITS News

Sabtu, 17 Januari 2026
11 Oktober 2014, 01:10

LPTSI Gelar Workshop Autodesk Fusion 360

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Tak seperti software Auto CAD dan 3D Max, Fusion 360 cenderung lebih mudah dioperasionalkan. Tak heran apabila Fusion 360 langsung populer di kalangan engineer dan desainer. Namun sayang, kepopuleran Fusion 360 belum tergaung hingga ke Indonesia. "Untuk itulah kami mengadakan workshop ini, agar Indonesia tidak ketinggalan trend dengan masyarakat luar," ungkap Lili Setiawati, perwakilan dari Autodesk

Wanita yang akrab disapa Lili ini mengungkapkan Fusion 360 memang didesain jauh lebih sederhana agar pemakainya tidak malas mendesain menggunakan software desain yang cenderung rumit. Lebih jauh lagi, wanita berkacamata ini mengungkapkan kreativitas mahasiswa biasanya jauh lebih tinggi daripada orang dewasa. "Namun kreativitas untuk berkarya itu seringkali terhalang karena keterbatasan kemampuan mengoperasikan software yang susah," ujar manajer program edukasi Autodesk ini. 

Selain workhsop, gelaran ini juga menawarkan software keluaran Autodesk secara cuma-cuma kepada mahasiswa. Caranya ialah dengan mendaftarkan diri dalam membership di website www.autodesk.com/education. Setelah mendapatkan akun, maka mahasiswa berhak mendapatkan beberapa keuntungan.

Maka dari itu, dengan software Fusion 360 diharapkan mahasiswa bisa menyalurkan kreativitasnya dengan mudah. Selain itu, Lili juga mengungkapkan harapannya agar mahasiswa ITS bisa secara terus menerus menaikkan kemampuannya dengan software terbaru, "Jangan sampai kita ketinggalan dengan engineer dan desainer dari negara lain,” ungkap wanita yang berdomisili di Jakarta ini. 

Arief Rahman ST MSc, Koordinator Pusat Pengelolaan dan Pelayanan TIK mengungkapkan workshop ini merupakan bagian dari rangkaian IT Fest yang digelar oleh LPTSI tiap tahunnya. Acara workshop ini digelar sebagai pra acara IT Fest yang baru dimulai pekan depan. “Kebetulan engineer Autodesk yang merancang Fusion 360 juga sedang berada di Indonesia. Sehingga kami mengundang mereka untuk memberi materi tersebut,” ungkapnya. (gol/ady)

Berita Terkait