Tim ITS mengaku telah memberikan usaha terbaik atas hasil maksimal yang telah dicapai. ”Kita tetap syukuri teman-teman atas perolehan ini. Vivat! ” ujar Gilang Maulana Abdi, salah satu peserta Pimnas ketika berkumpul dengan rekan-rekan lainnya. Demikian, seperti dikutip dari ITS Online, Jumat (13/7/2012).
Meski menyayangkan hasil ini, para peserta cukup puas atas pencapaian mereka pada Pimnas kali ini. ”Kita meraih hasil maksimal pada tiap kategori, baik kategori favorit, perunggu, perak, dan emas, itu hal yang baik,” ujarnya menambahkan.
Tidak hanya para peserta, Pembantu Rektor (PR) I ITS, Herman Sasongko, mengatakan menerima hasil ini dengan legowo. ”Usaha anak-anak sudah maksimal tahun ini, kita syukuri saja apa yang ada. Apapun hasilnya, kontingen Pimnas ITS dapat menerima dengan lapang dada,” tutur Herman.
Untuk membesarkan hati kontingen ITS, Herman pun memberikan sejumlah pesan. ”Kita itu bukan siapa-siapa, namun kita juaranya karena ikhlas menerima hasil ini,” tandasnya.(mrg)
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus mengukuhkan perannya di kancah global dengan memimpin forum
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) turut ambil bagian dalam Konsorsium Perguruan Tinggi untuk Rehabilitasi dan
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat riset dan inovasi. Komitmen tersebut
Jakarta, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) tak pernah berhenti untuk terus terlibat dalam pembangunan bangsa. Hal