Dalam kesempatan ini, Ali Aziz mengulas ayat-ayat yang terkandung dalam Al-Quran. Sejak turun pertama kali, Al-Quran memerintahkan kita untuk melakukan penelitian tentang ayat-ayat Allah, baik yang tertulis dalam kitab suci (qauliyah) maupun yang tidak tertulis (kauniyah), yaitu alam semesta. "Bahkan kita diperintahkan untuk menganalisis diri sendiri," tutur Ali Aziz sembari mengutip surat Adz-Dzariyat ayat 21.
Untuk memahami ayat-ayat qauliyah dibutuhkanlah ahli tafsir Al-Qur’an. Sedangkan untuk mengungkap rahasia alam semesta dibutuhkan ahli sains dalam berbagai bidang disiplin ilmu pengetahuan. Antara lain bidang astronomi, kedokteran, biologi, kimia, geologi, serta berbagai bidang lainnya.
Ia juga menambahkan jika kedua ahli itu bersinergi maka rahasia ayat qauliyah dan kauniyah dapat terungkap lebih jelas dan bertambahlah keimanan kita kepada Allah. "Kita juga akan dapat memaksimalkan peran kita sebagai khalifah di bumi," ungkap Ali.
Ali Aziz pun mengungkapkan bahwa penting untuk memberikan apresiasi kepada kedua kelompok ahli tersebut. Ahli tafsir telah bertahun-tahun mempelajari gramatika dan sastra bahasa Al-Qur’an, meneliti sejarah latar belakang turunya ayat, mencari penafsiran yang sesuai dengan hadis-hadis Rasulullah SAW dan sebagainya. Sehingga tersusunlah ratusan kitab tafsir dengan aneka metode penafsiran.
Sedangkan ahli sains telah bertahun-tahun melakukan penelitian dan uji empiris untuk mendapatkan penemuan dalam bidangnya.Ia juga memberikan suatu contoh, untuk mengetahui seluk beluk kehidupan nyamuk, mereka rela sampai bertahun-tahun menelitinya di hutan dan laut.
"Masih banyak kajian alam semesta yang termaktub dalam Al-Qur’an yang dapat dijelaskan dari sudut para saintis, tugas kitalah untuk mengkajinya" kata Ali. (chn/mtb)
Kampus ITS, ITS News — Sebagai upaya untuk memperkuat internasionalisasi kampus, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) resmi membuka pendaftaran
Jombang, ITS News — Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri dari Departemen Kimia Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
Kampus ITS, ITS News — Tim dari mahasiswa Departemen Teknik Biomedik Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menghadirkan inovasi
Kampus ITS, ITS News – Bukan sekadar sebagai pemandu wisata, pelajar di Kecamatan Tosari, Probolinggo kini disiapkan menjadi duta