ITS News

Rabu, 09 Oktober 2024
25 Oktober 2007, 15:10

Dies Natalis 47, Rangkul Semua Kalangan

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Dalam Konferensi Pers yang diadakan pad Rabu (24/11), Direktur Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) Ir M Mahfud MMT yang juga ketua panitia tahun ini, mengatakan beragam acara telah disiapkan dalam menyambut HUT ITS ke-47 ini. “Selama seminggu kita menggelar pertandingan olahraga. lalu pada tanggal 1 hingga 3 Nopember kita mengadakan Pesta Rakyat yang tiket masuknya tidak dipungut biaya,” ujar Mahfud.

Dies tahun ini akan dibuka pada Senin, 29 Oktober mendatang. “Dalam pembukaanya, kita mendatangkan drum band TK Dharma Wanita ITS dan pertunjukan Reog Ponorogo,” tutur Mahfud. Dilanjutkan, tanggal 30 Oktober dengan pemeriksaan Papsmear (mengetahui penyakit kanker, red) untuk ibu-ibu karyawan, dosen dan masyarakat sekitar yang sedah berkeluarga.

Hari berikutnya (31/10) ada pengobatan gratis bagi masyarakat sekitar. “Dua kegiatan ini bertempat di Medical Center ITS, dan kita menyediakan tempat seitar 90 untuk Papsmear dan 260 pasien bagi pengobatan gratis,” papar pria berkacamata ini.

Lalu, pada 1 November akan digelar sarasehan Bersama ITS Menuju Indonesia Emas 2020 yang mengundang tiga tokoh. Mereka adalah Emha Ainun Nadjib, Ary Ginanjar, dan Rektor ITS Prof Ir Priyo Suprobo MS PhD. “Malamnya, ada pertunjukan seni religius Kiai Kanjeng dan Emha,” kata Mahfud.

Selanjutnya pada 2 Nopember masyarakat akan dihibur oleh pentas dangdut OM Moneta bersama para bintang Fika-Fiki KDI. Hari berikutnya kampus diwarnai dengan pertunjukan grup band Cokelat. “Pesta rakyat ini terbuka untuk masyarakat sekitar dan gratis,” imbuhnya.

Selain itu, mahasiswa ITS pun diuntungkan dengan penjualan nasi murah yang akan disediakan selama tiga hari sejak 5 November nanti di Fasum ITS. “Per bungkus yang harusnya seharga 5000 akan kita jual hanya Rp 2000 saja. kami akan sediakan 600 bungkus per hari,” tandas direktur PPNS yang baru dilantik Agustua kemarin.

Puncak Dies diperingati pada 10 Nopember. “Di sini kita akan ada upacara Hari Pahlawan dan tumpengan di Graha. Pada tanggal ini juga akan datang Menristek. Kita juga sediakan doorprize satu buah sepeda motor dan satu unit TV,” kata Mahfud.

Yang menarik, tepat pada 11 November akan dihelat jalan sehat dimana akan dibagikan belasan motor dan ratusan hadiah lain. “Yang sudah fix ada 11 sepeda motor dan 2 motor elektrik. Kita akan perkirakan berapa puluhan ribu peserta yang ikut karena ini gratis dan umum,” imbuhnya. Tak kalah menarik, pada 23 November, juga akan dimeriahkan konser Twilight Orchestra pimpinan Addie MS di Graha ITS. (th@/rif)

Berita Terkait