Senin, 17 Pebruari 2003
"Seharusnya yang ada dalam keranjang tikus ini para koruptor yang dilindungi pemerintah itu, bukan mahasiswa yang ditangkapi," ujar Kadafi.
Kadafi ingin memastikan bahwa menteri bisa satu pemahaman dengan mahasiswa. "Karena beliau punya akses dengan Presiden, kami ingin beliau juga mengingatkan bahwa pemerintah semakin jauh dari rakyat." tambahnya.
Dalam pernyataan sikapnya, para aktivis BEM yang menyebut diri dengan konsorsium mahasiswa ITS untuk pendidikan murah itu mengajukan tuntutan kepada pemerintahan Megawati-Hamzah Haz melalui Mendiknas Malik Fadjar.
Tuntutan mahasiswa:
* Menolak kapitalisasi pada semua jenjang pendidikan.
* Menuntut Mendiknas untuk bertanggung jawab terhadap penangkapan sejumlah aktivis.
* Merealisasikan subsidi 20 persen dari APBN untuk dana pendidikan.
* Memecat Mendiknas karena ketidakmampuannya memajukan pendidikan di Indonesia.
* Menuntut pemerintahan Mega-Hamzah untuk membatalkan kenaikan TDL dan BBM.
Tuntutan mahasiswa itu tidak ditanggapi Malik Fadjar. Malahan saat jamuan itu, ia justru minta diberi kesempatan makan dulu. Karena melihat mahasiswa bersikeras, menjelang pulang akhirnya ia berjanji akan menyampikan tuntutan mahasiswa itu. (tof)
Jombang, ITS News — Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri dari Departemen Kimia Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
Kampus ITS, ITS News — Tim dari mahasiswa Departemen Teknik Biomedik Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menghadirkan inovasi
Kampus ITS, ITS News – Bukan sekadar sebagai pemandu wisata, pelajar di Kecamatan Tosari, Probolinggo kini disiapkan menjadi duta
Kampus ITS, ITS News — Untuk lebih mengenalkan diri ke masyarakat luas, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menggelar kegiatan