ITS News

Selasa, 19 Maret 2024
15 Maret 2005, 12:03

Herve’ Ladsous ; "mobility is the key for today's education&quot

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Kedatangan duta besar perancis untuk Indonesia, Herve’ Ladsous, ke Kampus ITS diharapkan dapat membawa angin segar dalam kancah perkembangan pendidikan di Indonesia khususnya di ITS.

Dalam pidato kuncinya pada Diskusi Panel Internasional yang mengambil tema "Pendidikan dan Kelestarian Bangsa : Sebuah pelajaran Lintas Budaya", Herve’ Ladsous memberikan gambaran tentang bagaimana pelaksanaan pendidikan di Perancis.

Pendidikan sekolah menurut, Herve’Ladsous, dalam masyarakat yang telah terbiasa dengan perubahan kultural, dimana generasi penerusnya dapat dengan mudah menyerap informasi dari segala media, tidak dapat lagi berperan sebagai pemonopoli sumber pendidikan.

Untuk itu, Herve’ Ladsous menyarankan agar bangku pendidikan formal harus melakukan rekonstruksi dalam sistemnya sehingga dapat bersaing dengan media informasi yang juga mulai berfungsi sebagai sumber pendidikan.

Globalisasi juga memiliki pengaruh besar dalam dunia pendidikan. Cara hidup, nilai, dan perilaku tidak lagi bersumber dari masing-masing individu, tapi juga datang dari penjuru dunia. Bagaimana suatu sistem pendidikan harus dibuat sedemikian rupa sehingga dapat menyaring semua informasi yang masuk baik nilai-nilai nasional dan internasional. Sistem pendidikan ditantang untuk dapat melakukan penyesuaian, bagaimana mempertahankan ciri khas bangsa ketika nilai-nilai kultural asing terus berdatangan.

Herve’ ladsous juga menambahkan dengan adanya perkembangan pesat dalam dunia teknologi dan bermunculannya ide-ide baru mengakibatkan stabilitas tidak dapat menjadi dasar aturan lagi.

Sekolah, suatu tempat yang notabene waktu tidak mengalami pergerakan di dalamnya, dimana materi yang dipelajari dan proses yang terjadi dari waktu-ke waktu cenderung tidak mengalami pergerakan sudah tidak sesuai lagi dengan perkembangan saat ini.

Sistem pendidikan saat ini harus sesuai dengan pola kehidupan yang memiliki mobilitas tinggi, baik mobilitas dalam hal profesionalisme, intelektualise, maupun dari segi geografis. Hal tersebut menurut Herve’ Ladsous tidaklah mudah mengingat jalan pemikiran manusia lebih cenderung pada stabilitas ketimbang mobilitas."Mobility is the key for today's education",terangnya dalam bahasa inggris.(alin/rom)

Berita Terkait