Sentral Bahasa dan Budaya

Sentral Bahasa dan Budaya

Sentral Bahasa dan Budaya yang dimiliki Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) hadir untuk mendukung pengembangan kemampuan bahasa mahasiswa ITS maupun mahasiswa asing yang belajar di ITS. Pusat Bahasa ITS mengembangkan program pengajaran bahasa yang paling efisien dan efektif sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan para peserta, untuk melakukan peneliti bahasa baik di bidang linguistik murni dan terapan, dan untuk membangun jaringan komunikasi dan kerja sama di bidang pengajaran bahasa dengan lembaga pendidikan tinggi baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

UPT Bahasa dan Budaya ITS sebagai sentral bahasa dan budaya untuk mahasiswa ITS menyediakan berbagai jenis layanan diantaranya adalah layanan kursus bahasa inggris yang terdiri tadi program English Specific Purpose (ESP), Writing, Conversation English for Employee, program Intensive Course (IC) dan T-prep, Conversation, Bridging, General English, English for Children dan EIC Preparation. Untuk kursus Bahasa Indonesia, UPT Bahasa dan Budaya ITS menyediakan program kursus Bahasa Indonesia for Survival (BIS), dan program Bahasa Indonesia for Academic Purpose (BIAP).

Sedangkan untuk kursus bahasa asing lain mecakup program bahasa Jepang, Jerman, Arab, Perancis, Mandarin, dan Korea.Tidak hanya itu, sentral bahasa dan budaya di ITS juga menyediakan layanan berbagai jenis tes mencakup CLCPT, TPOEFL (tes bahasa asing), EFL, IELPT, EIC, TOEIC, ITP, Sertifikat EFL, layanan legalisir, Surat Keterangan Bahasa Asing Lain, Konversi Sertifikat, Sertifikat ITP, Pembekalan dan TKBI Serdos, dan TKBI Serdos. Juga menyediakan layanan SAR per-semester dan terjemahan Indonesia – Bahasa Asing – Indonesia, terjemah Indonesia – Bahasa Asing – Indonesia (sworn translator), Interpreter dan layanan Proofreading.

Sebagai sentral bahasa dan budaya unggulan di ITS, berbagai fasilitas dan sarana prasarana pendukung juga disediakan. Diantaranya adalah ruang tes dan kursusu, musholla, gazebo, ruang memasak, ruang belajar mandiri (SAR), kamar kecil, dan tempat parkir. UPT Bahasa dan Budaya ITS juga menyediakan kelas kursus bahasa untuk mahasiswa ITS maupun untuk umum dengan biaya terjangkau seperti yang juga dapat  dilihat pada website UPT Bahasa dan Budaya.